Akhir-akhir ini remaja Surabaya dihebohkan oleh tempat yang bernama Food Junction. Lewat media sosial, mereka mulai mengenalkan Food Junction ke semua orang. Food Junction terdapat didalam Grand Pakuwon. Tempat yang berlokasi di daerah Tandes-Margomulyo ini mulai banyak dikunjungi orang sekitar satu bulan terakhir. Food Junction sendiri mulai buka pada jam 11 pagi, tetapi disaat jam itu juga sudah banyak orang yang menunggu di area pintu masuk Grand Pakuwon. Pada hari Minggu sampai Kamis, Food Junction buka hingga pukul 22.00 sedangkan pada hari Jum’at dan Sabtu hingga pukul 23.00.
Food Junction dapat menjadi salah satu tempat rekomendasi bagi pecinta kuliner di Surabaya. Tidak hanya pecinta kuliner saja, bagi anda yang ingin menghabiskan waktu liburan dengan keluarga maupun teman-teman anda, Food Junction juga bisa menjadi salah satu tempat yang cocok buat kalian semua. Selain menjual berbagai jenis kuliner, Food Junction juga terdapat beberapa wahana bermain dari anak-anak hingga dewasa. Wahana bermainnya sendiri juga terdapat dua pilihan, mau di darat atau di air? itu semua terserah kalian. Contoh beberapa wahana yang ada di Food Junction seperti Feris Wheel (Bianglala), Helicak (Sepeda Mobil), Bumper Boat (Mobil Air), Perahu Dayung, Trampolin, Komidi Putar, Bom-Bom Car, Lampion dan sebagainya. Harga wahana tersebut cukup terjangkau yaitu antara Rp 15.000 - Rp 30.000.
Selain wisata kuliner dan wahana bermainnya, Food Junction juga mempunyai pemandangan yang menakjubkan bagi pengunjungnya. Di Food Junction juga terdapat danau buatan yang memancarkan air mancur yang indah. Percikan air mancur ini juga dapat pengunjung rasakan jika mereka berada di pinggiran sekitar air mancur tersebut. Selain air mancur, Food Junction juga memiliki cukup banyak area istirahat jika pengunjung ingin duduk dan menikmati pemandangan sekitar. Hal ini seringkali dimanfaatkan pengunjung untuk berfoto. Apalagi waktu malam tiba, lampu-lampu yang ada di Food Junction mulai menyala dan membuat suasana semakin indah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar